SEJARAH SEKOLAH

Kabupaten Bekasi merupakan salah satu kabupaten yang terdapat di provinsi Jawa Barat, yang sekaligus Kabupaten Bekasi merupakan kawasan pertumbuhan Jakarta, dan menjadi bagian dari kawasan Metropolitan Jabotabek  dan menjadi kota satelit dengan jumlah penduduk terbanyak se-Indonesia, sehingga kebutuhan pendidikan di Kabupaten Bekasi menjadi sesuatu yang sangat penting dan berkembang begitu cepat, terbukti dengan banyak dibuka SMA dan SMK baru di Kabupaten Bekasi untuk memenuhi tuntutan kebutuhan pendidikan masyarakat yang begitu padat, salah satunya SMA Negeri 2 Setu.


SMA Negeri 2 Setu Kabupaten Bekasi mulai didirikan pada tahun 2018 yang sebelumnya bernama SMA Terbuka Negeri 1 Setu tapi dikarenakan banyak masyarakat yang menuntut Sekolah Umum sehingga namanya berubah menjadi USB SMA Negeri 2 Setu dan baru diresmikan sebagai Sekolah Negeri pada tahun 2018 melalui Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Nomor 421.3/17202- Set Disdik tanggal 08 Oktober 2018.

Mengingat SMA Negeri 2 Setu merupakan Unit Sekolah Baru yang baru dibangun tahun 2021 dengan standar pembangunan yaitu 6 ruang kelas, 1 mushola, 1 toilet masing-masing untuk laki-laki dan perempuan. Sedangkan kondisi sekolah sekarang sudah mempunyai 15 rombel yang terdiri dari 6 rombel kelas X, 5 rombel Kelas XI dan 4 rombel Kelas XII memakasa sekolah memberlakukan kelas pagi dan siang dengan kondisi ruang kelas yang disekat dibagi menjadi 2 kelas untuk menutupi kekurangan ruang kelas di sekolah. Sekolah ini didirikan dalam upaya menyediakan layanan pendidikan bagi masyarakat di sekitar kecamatan Setu yang begitu antusian dan tidak tertampung oleh sekolah negeri yang telah ada.